Menu

Mode Gelap

News · 15 Mar 2023 ·

Hadapi Krisis Pangan Global, ISMPI Gelar Seminar Nasional dan LKMPN 2023


 Hadapi Krisis Pangan Global, ISMPI Gelar Seminar Nasional dan LKMPN 2023 Perbesar

Hadapi krisis pangan, Ikatan Senat Mahasiswa Pertanian Indonesia (ISMPI) menggelar seminar nasional guna menjalin silaturahmi antar mahasiswa pertanian se-Indonesia di Aula Anwar Musaddad UIN Bandung, Senin (13/3/2023

 

Selain itu, ISMPI juga mengadakan Latihan Kepemimpinan Mahasiswa Pertanian Nasional (LKMPN) 2023 pada 14-16 Maret 2023 di Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Bandung Barat.

Dengan mengusung tema “Peran Petani Muda Sebagai Pilar Penting dalam Upaya Menghadapi Krisis Pangan Global”, seminar nasional tersebut dihadiri oleh sejumlah pemateri, di antaranya ialah Rinna Syawwal, Sodik Mujahid, M. Subandi, serta Ono Surono.

Direktur Penganekaragaman Konsumsi Pangan, Rinna Syawwal memberi pandangannya mengenai pangan dan juga petani. Ia menjelaskan bahwa melalui seminar inilah generasi muda harus mengubah pemikirannya akan stigma masyarakat terhadap profesi petani.

“Petani dianggap sebagai profesi yang status sosialnya paling rendah, kata siapa? Petani yang sukses, produksi besar, lahannya luas, ternaknya banyak, kata siapa statusnya rendah? Jadi, proses pembelajaran di perguruan tinggi ini mestinya mampu mengubah mindset generasi muda bahwa ini sesuatu yang berpotensi,” tutur Rinna dikutip dari Jurnalposmedia, Rabu (15/3/2023).

Ditinjau dari data berbagai sumber mengenai rendahnya minat generasi muda terhadap pertanian, Rinna mengungkapkan cara yang bisa dilakukan oleh generasi muda dalam menghadapi krisis pangan ialah menciptakan petani muda yang inovatif agar terbentuk inovasi pada sektor tersebut.

“Petani muda harus inovatif, mainkan gadget Anda untuk meningkatkan pertanian dalam sistem teknologi yang modern. Ini bisa membuktikan bahwa pertanian tidak selamanya kumuh, kalau kita melakukan inovasi teknologi. Dalam hal ini, kita disebut dengan smart farmer,” ujarnya.

Di samping itu, Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono mengatakan betapa pentingnya peran pemerintah dalam usaha memperbaiki ketahanan pangan dan meningkatkan motivasi generasi muda akan dunia pertanian.

“Petani muda bisa bergerak manakala sektor pertanian itu didukung. Cost produksinya harus diperkecil, pemerintah harus hadir di sana,” ucapnya.

Selain menjalin silaturahmi antar mahasiswa pertanian, terdapat beberapa harapan lain yang berusaha ISMPI raih dalam Seminar Nasional dan LKMPN 2023, yakni membentuk dan menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) dalam menyongsong perubahan-perubahan yang terjadi di masyarakat. Melalui acara ini juga, disampaikan tujuan untuk mengenalkan Jurusan Agroteknologi UIN Bandung di kalangan umum.

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Editorial Team

Baca Lainnya

Keren! Belajar Islam Bisa Lewat Aplikasi KESAN yang Luncurkan Program Ramadan Euphoria

22 Maret 2023 - 14:41

Yuk Kenali Prof Ris’an Rusli, Sosok Pemimpin Publikasi Ilmiah Mahasiswa di Indonesia

11 Maret 2023 - 23:08

Prof Fathonih Ajak Kaum Muda Persiapkan Karier Masa Depan

9 Maret 2023 - 23:54

Keren! Siswa MAN IC Lampung Raih Beasiswa Kuliah di Kanada dan Australia

9 Maret 2023 - 20:19

5 Jalur Masuk UIN Bandung. Calon Mahasiswa Wajib Tahu

2 Maret 2023 - 16:31

Selamat! UIN Salatiga Kukuhkan 6 Guru Besar Baru

23 Februari 2023 - 23:28

Trending di News