Menag Kunjungi 4 Negara untuk Akselerasi Layanan Haji, Wakaf, dan Sertifikasi Halal

- Editorial Team

Kamis, 12 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUNANGUNUNGDJATI.COM — Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas hari ini bertolak menuju Arab Saudi dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Kunjungan ini dalam rangka persiapan awal penyelenggaraan ibadah haji 1446 H/2025 M.

“Ini sebagai bentuk tanggungjawab dan dalam rangka melakukan quality control yang dilakukan oleh pimpinan pada Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah,” jelas Menag di Bandara Soekarno-Hatta, Kamis (12/9/2024).

Turut mendampingi kunjungan Gus Men, Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Hilman Latief, Juru Bicara Kemenag, Sunanto, dan Penerjemah Habib Ali Bahar. Hadir mengantar keberangkatan Gus Men di Gedung VVIP Soekarno-Hatta, Sekjen Kemenag Ali Ramdhani, Irjen Kemenag Faisal Ali Hasyim, Stafsus Menag Ishfah Abidal Aziz, serta Kepala Biro Humas Data dan Informasi, Akhmad Fauzin.

Kunjungan di Saudi akan diawali dengan rapat koordinasi bersama Kantor Urusan Haji (KUH). Selanjutnya, Menag akan menggelar pertemuan dengan Deputi Kerjasama Luar Negeri Kementerian Haji Arab Saudi, sekaligus pertemuan dengan Syarikah Asia Tenggara dan Naqabah.

Selepas dari Saudi, Menag akan lanjut terbang ke Italia untuk menghadiri Indonesian Global Halal Fashion Week di Milan. Menag juga akan melakukan pertemuan dengan Halal Quality Control Italia.

Selepas dari Italia, Menag juga akan melakukan kunjungan kerja ke Prancis. Menag melaksanakan amanat dari Presiden Joko Widodo untuk menghadiri pertemuan Internasional untuk Perdamaian ke-38 yang diselenggarakan oleh Presiden Prancis Emmanuel Macron. Acara ini dijadwalkan terselenggara pada 23 September 2024.

“Tujuan dalam pertemuan ini untuk mendiskusikan secara terbuka upaya mencapai pedamaian dan kesejahteraan bersama di dunia,” terang pria yang akrab disapa Gus Men ini.

Selepas dari Prancis, Menag akan lanjut ke Uni Emirat Arab untuk melakukan pertemuan dengan Kepala Otoritas Umum Urusan Islam, Wakaf, dan Zakat Uni Emirat Arab, Omar Habtoor Al Darei. Pertemuan ini adalah tindak lanjut dari kerja sama bidang Zakat dan Wakaf.

“Kedua negara berusaha memaksimalkan potensi zakat dan wakaf melalui berbagai inisiatif dan regulasi yang mendukung kesejahteraan umat Islam,” tuturnya.

Pos Terkait

Inilah Daftar Pemenang Masjid Percontohan dan Ramah Tingkat Nasional 2024
Inilah Daftar Pemenang Kompetisi Policy Brief Moderasi Beragama 2024
Luar Biasa! Presiden Apresiasi Peran FKUB Jaga Kerukunan Indonesia
Top! UIN Bandung, PTKN Terbaik se-Indonesia Versi AD Scientific Index 2025
Keren! Guru Besar Perempuan UIN Jakarta Masuk Top 2% Scientists Worldwide 2024
Bangga! 2 Mahasiswi UIN Sumut Sumbang Emas PON XXI di Medan
88,20, Sangat Memuaskan, Beginilah Indeks Kepuasan Jemaah Haji 2024 Hasil Survei BPS
Ayo Ikutan Pendaftaran Kepustakaan Islam Award 2024. Catat Waktu, Kategori dan Tahapan Seleksinya

Pos Terkait

Rabu, 2 Oktober 2024 - 18:48 WIB

Inilah Daftar Pemenang Masjid Percontohan dan Ramah Tingkat Nasional 2024

Senin, 30 September 2024 - 06:34 WIB

Inilah Daftar Pemenang Kompetisi Policy Brief Moderasi Beragama 2024

Kamis, 26 September 2024 - 06:19 WIB

Luar Biasa! Presiden Apresiasi Peran FKUB Jaga Kerukunan Indonesia

Rabu, 25 September 2024 - 14:09 WIB

Top! UIN Bandung, PTKN Terbaik se-Indonesia Versi AD Scientific Index 2025

Senin, 23 September 2024 - 09:28 WIB

Keren! Guru Besar Perempuan UIN Jakarta Masuk Top 2% Scientists Worldwide 2024

Pos Terbaru

Reliji

Begini Konsep Masjid Ramah Ala Kemenag

Jumat, 4 Okt 2024 - 23:55 WIB